TANGSEL - Aipda Pawit M, Bhabinkamtibmas Kelurahan Jombang Polsek Ciputat Timur, melaksanakan pemantauan kegiatan pemilihan Ketua RW 016 yang berlangsung di Kampung Gunung RT 05 RW 016, Kelurahan Jombang, Kota Tangerang Selatan, Minggu (16/02/25).
Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Anggota DPRD Kota Tangerang, Linda Eviyanti, S.H., MH, Bhabinsa Kelurahan Jombang, Sertu Yadi S., Tokoh Masyarakat, Ustadz Mustofa Hasan, Iswanto, serta Tokoh Agama, KH Busyrol Karim. Pokdarkamtibmas (KSK ) Ring 217, Selain itu, turut hadir Karang Taruna, RT, dan RW 016 beserta para tamu undangan.
Dalam kesempatan tersebut, Aipda Pawit M menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat yang hadir. Ia mengingatkan, "Siapapun yang terpilih menjadi Ketua RW, itu adalah yang terbaik. Tetap menjaga kekeluargaan, siap menang dan kalah. Itulah prinsip demokrasi yang harus tetap dijaga dengan baik, serta menjaga silaturahmi, " ujarnya.
Aipda Pawit M juga menyampaikan pesan dari Pimpinan Polsek Ciputat, Kompol Bambang Askar Sodiq, S.H., MH, mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan menjelang bulan Ramadhan. "Mari kita jaga lingkungan masing-masing, agar keamanan tetap terjaga. Terutama mencegah kejahatan jalanan. Peran serta orang tua juga sangat diharapkan untuk menjaga ketertiban dan keamanan di sekitar kita, " tambahnya.
Acara pemilihan ini berlangsung dengan lancar dan penuh semangat demokrasi, serta menjadi ajang silaturahmi antarwarga yang semakin mempererat hubungan kekeluargaan di Kelurahan Jombang.
Diketahui kedua calon Ketua RW No 1 Atas Nama Muhidin dan Nomor urut 2 Atas Nama Ivan Yunas, sedangkan DPT sebanyak 659 sedangkan Surat Suara sebanyak 660 kertas Suara, sampai berita di turunkan pemilihan sedang berlangsung. (Hendi)